Karat menjadi salah satu masalah besar yang sangat diwaspadai oleh pemilik mobil. Karat tidak hanya dapat mengganggu penampilan bodi mobil namun juga bisa merusak komponen mobil. Lalu bagaimana tips otomotif mencegah dan menghilangkan karat pada mobil?
Munculnya karat pada beberapa komponen mobil seperti kolong atau bodi mobil bisa disebabkan karena beberapa hal seperti air hujan, banjir, atau baret. Supaya tampilan dan kondisi mobil selalu prima, Anda bisa ikuti cara mencegah karat pada mobil dalam pembahasan berikut!
Tips Otomotif Mencegah Mobil Berkarat
Ada beberapa hal yang bisa Anda lakukan untuk mencegah atau meminimalisir munculnya karat pada komponen mobil diantaranya yaitu:
Menjaga Mobil Selalu Kering dan Bersih
Tips pertama yaitu selalu jaga mobil Anda untuk tetap kering dan bersih. Tumpukan kotoran, debu, lumpur, air laut, atau air hujan bisa menyebabkan mobil menjadi lembab dan jika tidak dibersihkan maka bisa berkembang menjadi karat.
Untuk menjaga mobil selalu bersih dari kotoran, maka Anda bisa rutin mencuci mobil Anda minimal 1 minggu sekali. Pastikan seluruh bagian mobil bersih termasuk bagian kolong mobil.
Jika mobil Anda terkena air hujan, jangan tunggu air hujan tersebut mengering dengan sendirinya. Segera bersihkan dengan air kemudian lap sampai kering memakai kain microfiber.
Mengaplikasikan Pelumas pada Komponen Mobil
Bagian mobil seperti engsel sangat rentan berkarat karena letaknya yang tertutup sehingga Anda tidak mengetahui jika engsel sudah berkarat.
Oleh karena itu, tips otomotif ini menyarankan Anda untuk rutin mengoleskan pelumas atau cairan anti karat pada engsel, sambungan logam, maupun bagian logam yang sulit dijangkau lainnya sehingga terhindar dari karat.
Memakai Undercoating
Bagian bawah atau kolong mobil dan bemper menjadi salah satu bagian yang rentan sekali berkarat. Hal tersebut disebabkan karena kolong sering terpapar genangan air, lumpur maupun kotoran di jalan.
Cara mencegah karat pada bagian kolong mobil ini bisa dilakukan dengan rutin membersihkannya dengan air dan sabun serta memakaikan pelapis anti karat khusus untuk bagian kolong mobil atau undercoating.
Jika Anda memakai undercoating, pastikan untuk mengikuti petunjuk pemakaian yang ada pada kemasan pelapis.
Mengecat Ulang Bodi Mobil
Salah satu penyebab karat pada bodi mobil adalah adanya goresan atau baret yang sangat dalam. Ketika tergores, lapisan cat bodi mobil akan mengelupas dan apabila dibiarkan dalam waktu lama bisa menyebabkan besi pada bagian tersebut berkarat.
Untuk mencegah sekaligus mengatasinya maka Anda bisa mengecat ulang bodi mobil Anda yang sudah kusam atau mengelupas. Agar lebih aman, Anda juga bisa memilih cat bodi mobil atau wax yang mengandung anti karat.
Menghindari Banjir
Tips terakhir yaitu meski sudah menggunakan pelapis anti karat di bagian bawah maupun bodi mobil, Anda tetap harus berusaha untuk menghindari banjir. Selain itu, selalu parkirkan mobil Anda di tempat kering dan tertutup.
Cara Menghilangkan Karat pada Mobil
Apabila beberapa bagian mobil Anda sudah terlanjur berkarat maka Anda bisa menghilangkan karat dengan beberapa cara. Pertama, menggunakan bahan seperti cuka atau baking soda.
Selain itu, Anda juga bisa menggunakan rust remover yang dijual di pasaran. Apabila karat pada bodi mobil sudah parah, maka Anda bisa membawa mobil Anda ke bengkel untuk diamplas dan dicat ulang.
Itulah beberapa tips otomotif mencegah dan mengatasi mobil berkarat. Jangan lupa untuk melakukan pengecekan mobil secara berkala untuk mencegah adanya karat pada bagian mobil yang sulit dijangkau.