Dalam tips otomotif berikut ini akan dibagikan beberapa alat darurat yang wajib ada di dalam mobil. Mengapa hal ini penting? Anda perlu menyadari bahwa mengemudi di jalan selalu memiliki risiko tersendiri. Baik itu berupa mogok, kecelakaan, atau kondisi darurat lainnya yang tidak terduga.
Oleh karena itu, sebaiknya Anda selalu membawa beberapa alat darurat untuk membantu menghadapi situasi tersebut. Setidaknya, dengan beberapa peralatan ini Anda bisa melakukan pertolongan pertama saat terjadi sesuatu di jalan. Lalu, alat apa saja yang harus dibawa?
Tips Otomotif: 5 Alat Darurat yang Harus Selalu Tersedia di Dalam Mobil
Sebagai bentuk upaya menghadapi berbagai situasi saat berkendara, sebaiknya Anda selalu membawa beberapa perlengkapan darurat. Adapun perlengkapan yang dimaksud yaitu sebagai berikut:
Ban Cadangan
Salah satu alat darurat yang harus selalu dibawa yaitu ban cadangan. Selama perjalanan, Anda mungkin mengalami ban mobil kempes maupun bocor. Masalah ini merupakan kondisi paling umum dan sering dialami oleh pengendara saat di jalan raya.
Dengan memiliki ban cadangan, Anda dapat segera mengganti ban tersebut dengan cepat. Selain itu, pastikan tekanan udara pada ban cadangan selalu optimal, sehingga ketika dibutuhkan, ban tersebut siap digunakan tanpa masalah.
Dongkrak
Tidak hanya ban cadangan, alat darurat lainnya yang selalu harus Anda bawa di dalam mobil yaitu dongkrak. Dongkrak merupakan alat yang difungsikan sebagai pengangkat mobil ketika hendak mengganti ban.
Namun, Anda harus berhati-hati pada saat menggunakan dongkrak. Pastikan Anda selalu menempatkan dongkrak pada titik yang benar di bawah mobil. Biasanya hal ini ditunjukkan dalam buku manual kendaraan Anda.
Bila Anda mengangkat mobil dengan dongkrak pada titik yang salah bisa merusak kendaraan dan bahkan menimbulkan risiko kecelakaan. Selain itu, jangan lupa untuk segera melepas dan memindahkan dongkrak setelah perbaikan selesai dilakukan.
Tool Kit
Tool kit atau kotak peralatan juga harus selalu dibawa saat berkendara. Kotak ini berisi kumpulan alat-alat dasar yang diperlukan untuk melakukan perbaikan kecil pada mobil.
Tool kit biasanya berisi kunci pas, obeng, tang, pisau lipat, dan beberapa alat lain yang mungkin dibutuhkan. Dengan tool kit yang lengkap, Anda dapat menangani masalah kecil seperti mengencangkan baut yang longgar atau mengganti lampu yang mati tanpa perlu bantuan bengkel.
Pastikan tool kit Anda selalu dalam kondisi lengkap dan siap digunakan. Beberapa alat tambahan yang mungkin berguna dalam tool kit yaitu kabel jumper untuk baterai, senter, dan selotip tahan air. Dengan mengikuti tips otomotif ini, Anda bisa lebih siap menghadapi berbagai situasi darurat yang mungkin terjadi.
Segitiga Pengaman
Ini merupakan alat penting yang berfungsi memberikan peringatan pada pengendara lain saat mobil Anda mengalami kerusakan atau mogok di jalan. Biasanya, segitiga ini ditempatkan beberapa meter di daerah belakang mobil untuk memberitahu pengendara lain bahwa ada kendaraan yang berhenti di depan.
Saat menggunakan segitiga pengaman, pastikan untuk menempatkannya pada jarak yang cukup jauh dari mobil Anda, sesuai dengan kondisi jalan dan kecepatan lalu lintas. Di jalan raya, idealnya segitiga tersebut ditempatkan pada jarak 50 hingga 100 meter di belakang mobil.
APAR
APAR atau alat pemadam api ringan adalah alat yang sangat penting untuk mencegah kebakaran yang mungkin terjadi di dalam mobil. Kebakaran bisa disebabkan oleh berbagai hal, mulai dari korsleting listrik hingga kebocoran pada bahan bakar.
Memiliki APAR di dalam mobil dapat membantu Anda memadamkan api dengan cepat sebelum kebakaran menjadi lebih besar.
Demikian tips otomotif mengenai alat darurat yang harus selalu ada di dalam mobil. Dengan membawa beberapa perlengkapan di atas, Anda menjadi lebih siap menghadapi situasi darurat yang tidak terduga.